Sumselterkininews.com -Uluran tangan dan kepedulian kemanusiaan kembali mengalir untuk membantu Saudara Kita yang terdampak bencana alam banjir bandang dan tanah longsor Di Kota Pariaman, Tapanuli Tengah dan Aceh Tamiang.
Kali ini, bantuan kemanusiaan datang dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ulu (OKU), Provinsi Sumatera Selatan dan langsung di bawa oleh Bupati Oku H. Teddy Meilwansyah,S.STP., M.M., M.Pd.,
Kunjungan ini di bagi menjadi 3 Daerah yang terdampak Bencana di Sumatera,Senin(29/12/25)
Bupati Oku H.Teddy Meilwansyah membawa amanah bantuan Sebesar Rp,1,2 Miliar dana ini berasal dari wujud gotong royong masyarakat bumi sebimbing sekundang.
Sebesar Rp.600 Juta Berasal dari donasi ASN,Pelajar dan warga Oku,dan Sebesar rp.600 juta adalah bantuan keuangan khusus dari Pemkab Oku
Bantuan ini tebagi rata di Tiga daerah yaitu kota Pariaman, Tapanuli Tengah dan Kabupaten Aceh Tamiang, masing-masing daerah mendapat kan donasi sebesar Rp.400 juta.
Bantuan di serahkan langsung oleh Bupati Oku di lokasi bencana,wali kota Pariaman Yota Walad menyambut kedatangan rombongan dengan hangat, Pariaman menerima dana sebesar Rp 200 juta dan Seragam Sekolah senilai Rp 200 juta.
Perjalanan berlanjut ke kabupaten Tapanuli Tengah
Bantuan tersebut diserahkan secara resmi dan diterima langsung oleh Bupati Tapanuli Tengah, Masinton Pasaribu, S.H., M.H., bersama Wakil Bupati Tapteng, Mahmud Efendi.
Penyerahan bantuan berlangsung di Kantor Bupati Tapanuli Tengah,
Bantuan kemanusiaan yang disalurkan oleh Pemkab OKU ini berjumlah total Rp400 juta yang diperuntukkan bagi masyarakat Tapteng korban bencana alam.
Bupati Tapanuli Tengah, Masinton Pasaribu, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pemkab OKU atas bantuan yang diberikan.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Tapanuli Tengah, kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati Ogan Komering Ulu, Wakil Bupati Ogan Komering Ulu, serta seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu atas bantuan kemanusiaan ini,” ujar Bupati Tapteng.
Menurutnya, bantuan tersebut sangat berarti bagi masyarakat Tapteng yang saat ini masih berada dalam tahap pemulihan pasca bencana.
“Bantuan ini sangat bermanfaat dan akan disalurkan kepada masyarakat Tapteng yang terdampak banjir bandang dan longsor,” katanya.
Bupati Tapteng juga menyampaikan salam hormat kepada Bupati OKU, H. Teddy Meilwansyah, S.STP., M.M., M.Pd., dan Wakil Bupati OKU, Ir. H. Marjito Bachri, S.T.
Tak lupa, ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat, aparatur sipil negara, serta organisasi kemasyarakatan di Kabupaten OKU yang telah berpartisipasi dalam penggalangan dana.
“Kami yakin bantuan ini sangat membantu masyarakat kami yang saat ini sedang berjuang bangkit dari musibah,” tambahnya.
Masinton Pasaribu menegaskan bahwa bantuan tersebut merupakan wujud nyata solidaritas dan kebersamaan antar daerah di Indonesia.
“Tuhan yang akan membalas seluruh kebaikan, bantuan, dan dukungan yang diberikan kepada masyarakat Tapteng,” ucapnya.
Sementara itu sekretaris Daerah Aceh Tamiang Syaibun Anwar menerima bantuan serupa yaitu paket bantuan berupa selimut kelambu dan kasur.
Teddy menegaskan bahwa kedatangan nya bukan sekedar tugas dinas ia hadir sebagai saudara yang ikut merasakan kesedihan ,
“Semoga saudara-saudari kita yang terdampak musibah diberikan kesabaran, ketabahan, serta segera pulih dan dapat beraktivitas kembali seperti sediakala,” tuturnya.
Penyerahan bantuan ini menjadi bukti nyata kepedulian dan solidaritas antar pemerintah daerah dalam membantu sesama di tengah bencana.
Pemkab OKU berharap bantuan tersebut dapat memberikan manfaat nyata dan memperkuat semangat kebersamaan dalam menghadapi bencana alam.
*( Joni/romlan )



